Search
Close this search box.

On Job Training: Pengertian, Macam, Manfaatnya

On job Training

On The Job Training (OJT) bukanlah pelatihan biasa, ini bisa menambah produktivitas dan efisiensi di beberapa industri. Tidak hanya itu, OJT juga mengurangi biaya pelatihan perusahaan dan bisa memberikan motivasi karyawan untuk bekerja. 

OJT berfungsi agar para karyawan lebih memahami dan menguasai atas tugas dan tanggung jawabnya. Pelatihan ini biasanya tidak dilakukan untuk semua posisi di perusahaan.

Pada artikel ini, Anda akan mengetahui apa itu OJT, manfaat OJT untuk perusahaan, dan bagaimana sistem kerja OJT. Simak baik-baik artikel bila Anda ingin menerapkan sistem OJT yang baik bagi perusahaan Anda.

Apa itu On Job Training (OJT)? 

On Job Training (OJT) adalah salah satu kegiatan pelatihan untuk karyawan, agar mereka lebih memahami dan tanggung jawab dengan pekerjaannya. Biasanya OJT diberikan untuk karyawan baru di perusahaan. Namun, di beberapa perusahaan juga menerapkan OJT saat ada perpindahan divisi. OJT biasanya bekerja langsung dibawah pengawasan manajer pelatihan, rekan kerja, atau pelatih profesional. 

Saat karyawan menjalani OJT, mereka akan belajar dari proses dan prosedur yang diarahkan manajer. Biasanya, karyawan OJT akan belajar cara mengoperasikan peralatan, alat atau mesin apa pun yang dibutuhkan saat bekerja. 

Tujuan On Job Training

Mungkin Anda akan bertanya, sebenarnya apa tujuan OJT? Tujuan diadakannya OJT untuk mempersiapkan karyawan saat bekerja di suatu posisi akan ditempati. Bila karyawan mengikuti OJT, biasanya mereka akan mendapat instruksi atau praktik langsung dari para senior. Tujuannya, untuk memudahkan karyawan saat bekerja. 

Setelah mengikuti program OJT karyawan akan  mendapat keterampilan, kompetensi, ataupun pengetahuan baru. Selain itu, kegiatan ini juga bentuk persiapan karyawan saat dilepas para atasan untuk melakukan tugasnya. 

Apa Perbedaan On Job Training dengan Management Trainee dan Internship

Mungkin Anda akan bertanya-tanya apa bedanya OJT dengan Management Trainee (MT) dan Internship. Perbedaannya ada pada proses pelaksanaan ketiganya. Pada OJT, Anda hanya mempelajari satu bidang  yang sesuai job desk Anda di perusahaan. Tujuannya agar Anda memahami tugas Anda, dan bertanggung jawab penuh terhadap perusahaan. 

Nah, MT adalah pelatihan yang diberikan untuk karyawan baru. Bila Anda mengikuti MT, Anda akan belajar teori dan praktik di berbagai posisi dalam pekerjaan. Tujuannya, untuk percepatan karir karyawan baru. Sehingga Anda harus memiliki jiwa leadership yang baik. 

Lalu, perbedaan OJT dengan internship pada orangnya. Biasanya internship dilakukan oleh siswa atau mahasiswa dari sekolah atau perguruan tinggi. Kalau dalam OJT, Anda telah menjadi karyawan di suatu perusahaan, yang perlu dibekali pelatihan. 

Nah, setelah mengetahui tiga perbedaan di atas, selanjutnya Anda perlu mengetahui bentuk-bentuk OJT. 

Bentuk-bentuk On Job Training

OJT Terstruktur 

OJT terstruktur berarti perusahaan memiliki konsep-konsep untuk memajukan karyawan baru dengan memberi berbagai pelatihan. Rencana ini berupa daftar tugas, pengawas, dan daftar tujuan yang diinginkan dari latihan. 

OJT tidak terstruktur 

OJT tidak terstruktur biasanya melibatkan karyawan yang berpengalaman di perusahaan untuk membantu karyawan yang mengikuti OJT. Beberapa karyawan senior akan dibutuhkan untuk memberi pelatihan khusus kepada karyawan baru atau OJT. 

Metode OJT tidak terstruktur mencakup pekerjaan yang tidak memerlukan banyak tugas atau keterampilan khusus. Karyawan dapat dengan mudah menyesuaikan pelatihan berdasarkan pengetahuannya. 

OJT Mandiri 

Pada teknik ini, karyawan akan dibebaskan untuk melakukan pendekatan sendiri untuk mempelajari peran-peran yang tidak rumit. 

Pembelajaran Campuran 

Metode campuran menggabungkan teknik pembelajaran dengan teknik yang lain. Misalnya, seorang karyawan baru yang sedang praktik. Mereka diminta untuk mempelajari materi lain, misalnya materi tertulis, menonton vidio, atau menghadiri pelatihan industri. 

Dengan menggabungkan teknik pelatihan yang berbeda, pembelajaran ini membantu karyawan untuk  memahami pekerjaanya.  Ini juga berguna bagi perusahaan untuk memiliki teknik yang prosedur dan spesifik.  

Manfaat On Job Training

Setelah mengetahui istilah OJT, dan jenis-jenis OJT, selanjutnya Anda akan mempelajari manfaat OJT. Berikut manfaat OJT yang bisa Anda pelajari.

Bagi karyawan

Berikut adalah beberapa manfaat yang paling menarik bagi karyawan OJT:

1. Mendapat Kompensasi 

Perusahaan akan memberikan karyawan upah sebagai kompensasi waktu dan pekerjaan saat mengikuti OJT. 

2. Meningkatkan Keterampilan 

Karyawan baru mendapat  dapat meningkatkan minat mereka untuk belajar.  OJT dapat berkontribusi meningkatkan  kinerja dan kepuasan kerja karyawan.

3. Menambah Relasi

Karyawan dapat mengenal rekan kerja baru, dan mendapatkan pemahaman yang lebih baik tentang budaya kerja dan kerja sama tim.

Bagi Perusahaan 

Berikut adalah beberapa manfaat OJT yang paling menarik bagi pemberi kerja:

1. Mempercepat Proses Pembelajaran

Adanya OJT dapat mempercepat proses pembelajaran karyawan baru. Sehingga perusahaan tidak perlu repot-repot melatih karyawan dengan profesional di luar perusahaan.

2. Menghemat Biaya 

OJT menghemat biaya pengeluaran perusahaan. Daripada menghadiri konferensi atau sesi pelatihan yang mahal, karyawan dapat belajar di tempat kerja dari rekan kerja dan supervisor. \. 

3. Mengurangi turn over karyawan 

Pelatihan di tempat kerja dapat membantu karyawan merasa lebih percaya diri  dengan keterampilan mereka. Ketika karyawan merasa kompeten di tempat kerja, perusahaan tidak akan mengalami pergantian karyawan, karena seseorang berhenti atau tidak memenuhi harapan perusahaan.

4. Meningkatkan Produktivitas Karyawan 

OJT dapat meningkatkan produktivitas karyawan. Hal ini karena karyawan akan memahami banyak hal, dan mempelajari hal baru. Selain itu, karyawan bisa lebih semangat dan bahagia menjalani pekerjaannya. 

Baca juga: 10 Budaya kerja Bantu Tingkatkan Produktivitas Karyawan

Kelebihan dan Kekurangan OJT 

Setelah mempelajari manfaat OJT bagi perusahaan dan karyawan. Selanjutnya Anda perlu memahami apa saja kelebihan dan kekurangan bila perusahaan melaksanakan OJT. 

Kelebihan 

  • Dapat meminimalisir kesalahan saat bekerja 
  • Karyawan bisa langsung mempraktekkan ilmu yang dipelajari dari OJT. 
  • Kegiatan mudah dijadwalkan, karena bersifat informal. 
  • Kegiatan tidak memotong jam kerja, sehingga tidak mempengaruhi produktivitas karyawan. 
  • Perusahaan tidak perlu mengeluarkan banyak pengeluaran untuk mengadakan pelatihan. 
  • Biasanya tidak membutuhkan pelatih dari luar atau profesional, karena pelatihan berasal dari para senior. 
  • Karyawan memiliki relasi yang lebih luas. 

Kekurangan 

  • Karyawan mudah jenuh, karena materi yang diajarkan kurang dalam. 
  • Pelaksanaan pelatihan bersamaan dengan jam kerja, sehingga karyawan susah fokus. 
  • Waktu terlalu singkat. 

Syarat Melakukan OJT 

Untuk melaksanakan OJT, perusahaan harus memenuhi beberapa persyaratan penting. Berikut syarat-syarat yang harus diperhatikan perusahaan. 

  1. Memastikan bimbingan berasal dari senior yang sesuai dengan bidang keahliannya, seperti manajer. 
  2. Perusahaan memiliki indikator keberhasilan sebagai tolok ukur karyawan dalam menyelesaikan OJT. 
  3. Perusahaan memberikan pengawasan maupun evaluasi untuk peserta OJT.
  4. Memberi penilaian terhadap sikap kerja karyawan OJT. 

Sebelum melakukan OJT, ada baiknya Anda memahami syarat-syarat tersebut. Hal ini bertujuan untuk memudahkan tim OJT saat memberikan pelatihan pada karyawan baru. Selain itu, agar kegiatan OJT berjalan dengan lancar atau sesuai planning perusahaan Anda. 

Itu tadi penjelasan mengenai kegiatan OJT yang bisa Anda pelajari, bila Anda ingin menerapkan OJT di perusahaan Anda. Selama melaksanakan kegiatan OJT, perusahaan perlu memberikan gaji kepada karyawan, sebagai kompensasi waktu dan tanggung jawab pada perusahaan. 

Setelah mempelajari artikel ini, Anda bisa menemukan berbagai artikel lain yang berhubungan dengan HRD. Anda bisa menemukan berbagai artikel menarik di blog MyRobin, dan dapatkan terus informasi menarik lainnya. Yuk, temukan artikel seputar HRD yang lain!

Rekrut dan kelola pekerja TANPA RIBET

Didukung dengan teknologi modern yang terintegrasi. Rekrut tenaga kerja profesional dan berkualitas

Bagikan artikel ini:
Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Telegram
Pinterest
Artikel terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terima beres! rekrut hingga penggajian

id_IDID