Search
Close this search box.

Contoh CV yang sering Digunakan kalangan Profesional

Contoh CV yang sering Digunakan kalangan Profesional

Saat ingin memasukkan lamaran kerja ke sebuah perusahaan, maka hal pertama yang perlu Anda persiapkan adalah CV. Apa itu CV? CV adalah singkatan dari Curriculum Vitae yang berisi data pribadi, data pendidikan, pengalaman kerja dan lain sebagainya. Tujuan pembuatan CV ini sebagai sarana memperkenalkan diri dan  kompetensi yang kita miliki kepada pihak pencari tenaga kerja.

Nah, sebelum membuat CV kita perlu mencari tahu terlebih dahulu bagaimana kriteria CV yang dilirik oleh pihak HRD perusahaan serta contoh CV yang sering digunakan oleh para profesional. Untuk itu, langsung kita lihat saja pembahasannya.

Bagian-bagian Penting dari Sebuah CV

Sebelum Anda melihat contoh CV para profesional, maka tidak ada salahnya jika Anda memahami dengan baik apa saja bagian penting dari sebuah CV. Lalu apa bagian-bagian pentingnya?

Bagian penting dari sebuah CV yang pertama adalah identitas diri. Pada bagian ini Anda perlu memperkenalkan diri secara tertulis mengenai diri Anda, mulai dari menuliskan nama, tanggal lahir, jenis kelamin, alamat tempat tinggal, alamat email dan nomor kontak serta informasi pendukung yang memperjelas siapa diri Anda.

Bagian kedua yang perlu Anda cantumkan dalam CV Anda adalah riwayat pendidikan. Di bagian ini Anda bisa mencantumkan jenjang pendidikan apa saja yang pernah Anda tempuh. Jenjang pendidikan ini seringkali menjadi tolak ukur bagaimana HRD menilai kompetensi para calon pegawainya.

Setelah riwayat pekerjaan, maka bagian ketiga berisi tentang riwayat pekerjaan dan organisasi. Di bagian ini Anda bisa mencantumkan dimana saja Anda pernah bekerja jika memang Anda sudah pernah bekerja sebelumnya dan menuliskan dimana Anda pernah aktif berkecimpung dalam sebuah organisasi. Bagian ini posisinya cukup penting, karena bisa menjadi bahan pertimbangan HRD mengenai kiprah Anda dalam mengaplikasikan ilmu.

Bagian yang tak kalah penting dan perlu Anda cantumkan dalam CV Anda adalah keahlian khusus yang Anda kuasai. Keahlian yang perlu ditulis lebih ditekankan pada keahlian yang memiliki korelasi dengan kebutuhan perusahaan. Misalnya saja keahlian mengoperasikan komputer, keahlian berkomunikasi, menyetir dan lain sebagainya.

Bagian yang sering dilupakan untuk ditulis dalam sebuah CV adalah mengenai prestasi yang pernah diraih. Padahal bagian ini cukup penting untuk dituliskan. Agar prestasi apa saja yang pernah Anda raih diketahui oleh penyelenggara tenaga kerja. Prestasi ini menunjukkan seberapa gigih diri Anda berjuang dan berkompetisi.

Bagian terakhir yang juga tak kalah penting adalah referensi kerja dari para ahli. Referensi ini bisa dari tempat kerja Anda sebelumnya atau dari dosen-dosen Anda di tempat kuliah. Isi dari referensi kerja berupa rekomendasi mengenai kinerja dan kemampuan Anda di mata para ahli dan profesional lainnya.

Kriteria CV yang Baik

Setelah memastikan bagian-bagian penting sudah Anda cantumkan dalam CV Anda, maka Anda pun perlu mengetahui bagaimana kriteria CV yang baik dan kriteria ini selalu menjadi pertimbangan para profesional. Kriteria ini nantinya bisa menjadi acuan setiap kali Anda membuat CV atau memilah contoh CV yang beredar untuk di adaptasi

CV yang baik harus menampilkan sejujur-jujurnya siapa diri Anda. Tampilkan performa terbaik Anda lewat tulisan tanpa harus melebih-lebihkannya. Dan selain isinya, CV yang baik juga perlu mempertimbangkan kenyamanan HRD yang nanti akan membacanya. Anda perlu memanjakan para HRD itu dengan tampilan CV yang menarik, mulai dari jenis font serta layout yang Anda gunakan.

Pilihlah font yang memang lazim digunakan untuk kondisi formal. Pilih ukuran font yang mudah terbaca, tidak terlalu kecil dan tidak terlalu besar. Jika Anda menampilkan foto, maka pilihlah foto dengan kualitas baik. Dan jika Anda ingin tampilan CV Anda berbeda dari VC pada umumnya, Anda pun bisa menggunakan aplikasi pembuat CV yang menyediakan template-template menarik.

Contoh CV 1

Setelah dijelaskan mengenai teori pembuatan CV, tentu Anda pun perlu melihat contoh. Melihat contoh diperlukan agar Anda benar-benar paham sekaligus bisa mengadaptasi contoh tersebut untuk diaplikasikan.

Berikut ini adalah salah satu contohnya;

Curriculum Vitae

Identitas Diri

Nama              :  Anita Putri Permatasari

Ttl                   :  Kalianda, 16 Juli 1992

Alamat            :  Jl. Rawa Kopi RT 01 RW 01, Kedaton Kalianda, Lampung Selatan

No HP             :  08526977856

Jenis Kelamin : Perempuan

Agama            : Islam

Email              :  tryreza@myrobin.id

Hobi                :  Travelling dan mendaki gunung

Pendidikan Formal

  • TK Pertiwi, Kalianda Lampung Selatan
  • SD Negeri 1 Rawa Kopi, Kalianda
  • SMP Negeri 1 Kalianda
  • SMA Negeri 1 Kalianda
  • Fakultas Ekonomi Universitas Lampung

Pendidikan Non Formal

  • Kursus bahasa Inggris, English First
  • Pelatihan komputer Teknokrat
  • Pelatihan Entrepreneur muda Bank Mandiri

Keahlian Khusus

  • Mampu berkomunikasi dalam bahasa Inggris baik lisan maupun tulisan
  • Mampu mengoperasikan komputer, mulai dari Ms. Word, Ms. Excell dan lainnya
  • Mampu membuat jurnal keuangan dan neraca rugi laba

Pengalaman Kerja

  • Staf keuangan perusahaan Mulia Mandiri
  • Surveyor UKM wilayah Lampung
  • Freelancer audit keuangan di sekolah Tunas
    Muda Bandar Lampung
  • Pengalaman Organisasi

  • Bendahara Umum Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Lampung
  • Ketua Umum Forum Perempuan Berdaya Wilayah Rawa Kopi Lampung Selatan
  • Demikianlah Curriculum Vitae ini saya buat dengan sebenar-benarnya.

    Hormat Saya

    Anita Putri Permata Sari

    Contoh CV 2

    Daftar Riwayat Hidup

    Data Pribadi

    Nama              :  Yusuf Ibrahim

    Ttl                   :  Aceh, 18 November 1997

    Alamat            :  Jl. Sungai Buaya RT 01 RW 01, Pidie Aceh

    No HP             :  08526977856

    Jenis Kelamin : Laki-laki

    Agama            : Islam

    Email              :  yusufIbrahim@gmail.com

    Riwayat Pendidikan Formal

    • TK Muara Bunda, Banda Aceh
    • SD Negeri 1 Muara Bunda, Banda Aceh
    • SMP Negeri 1 Muara Bunda, Banda Aceh
    • SMA Negeri 2 Muara Bunda, Banda Aceh
    • Fakultas Ilmu Komputer Universitas Padjadjaran

    Keahlian Khusus

    • Berkomunikasi aktif dalam Bahasa Inggris
    • Bahasa pemrograman HTML, Java
    • Desain (Photosop, Corel Draw)
    • Auto CAD, 3D Studio Max
    • Office Suite

    Riwayat Pekerjaan

    • Drafter di perusahaan Mandiri Husada
    • Freelancer Desain di komik.id
    • Guru Komputer di Sekolah Tunas Bangsa Bandung

    Pengalaman Organisasi

    • Sekretaris Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Padjadjaran, Bandung
    • Bendahara Forum Mahasiswa Aceh

    Kemampuan Bahasa

    • Bahasa Indonesia
    • Bahasa Inggris
    • Bahasa Korea
    • Bahasa Aceh

    Demikianlah daftar riwayat hidup ini saya buat dengan sebenar-benarnya.

    Hormat Saya

    Yusuf Ibrahim

    Setelah kita melihat dua contoh di atas, maka sudah jelas tergambar bahwa para profesional membuat CV mereka sesederhana mungkin. Tapi walaupun sederhana,  informasi yang ingin disampaikan tergambar secara jelas dalam CV tersebut.

    Nah, apabila Anda ingin membuat tampilannya lebih menarik lagi, maka seperti yang dijelaskan sebelumnya, Anda bisa memakai aplikasi pembuatan CV. Dengan menggunakan aplikasi, maka Anda tinggal mengisi data tanpa perlu repot membuat desain template CV-nya.

    Demikianlah contoh CV yang biasa digunakan para profesional ketika ingin melamar pekerjaan. Semoga dengan contoh di atas, Anda bisa membuat CV yang baik dan dilirik oleh HRD. Cari tau informasi seputar lowongan pekerjaan, hingga buat cv gratis secara online hanya di App MyRobin

    Peluang bekerja di perusahaan ternama

    Membangun jaringan karir, mengembangkan skill, serta dapatkan berbagai kemudahan dan manfaat lainnya

    Bagikan artikel ini:
    Facebook
    Twitter
    LinkedIn
    WhatsApp
    Telegram
    Pinterest
    Artikel terkait

    Cara Menjadi Telemarketer yang Sukses

    Untuk menjadi telemarketer yang sukses, anda harus tahu bagaimana berkomunikasi secara efisien dan efektif dengan klien potensial. Berikut adalah langkah-langkah untuk menjadi telemarketer:

    satu Respon

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    Cepat kerja, banyak untungnya pula!

    id_IDID