Sekilas Tentang Perusahaan
PT Mitra Dewata Sukses, yang juga dikenal sebagai J&T Bali, adalah sebuah perusahaan ekspedisi franchise dari J&T Express yang berbasis di Bali. Perusahaan ini menyediakan jasa pengiriman barang dari satu lokasi ke lokasi lain di Bali, dan juga dapat melayani pengiriman ke luar Bali melalui jaringan J&T Express yang luas.
Mengapa J&T Bali memilih MyRobin untuk Membantu Perekrutan Pekerja Logistiknya?
Sebagai daerah pariwisata yang berkembang pesat, Bali menghadapi persaingan perebutan tenaga kerja antara industri logistik dan hospitality. Talenta lokal cenderung lebih memilih untuk bekerja di industri hospitality karena dinilai memiliki jenjang karir yang lebih jelas dan potensi penghasilan yang lebih baik. Hal ini membuat perusahaan logistik, seperti J&T Bali, mengalami kesulitan dalam merekrut pekerja untuk mengisi posisi-posisi seperti Kurir, Sprinter, dan lain sebagainya.
Tidak hanya kesulitan dalam merekrut, J&T Bali juga menghadapi masalah mempertahankan pekerja logistik mereka, terutama selama high season. Hal ini disebabkan oleh fakta bahwa beberapa pekerja cenderung berpindah profesi dan bekerja sebagai daily worker di industri hospitality untuk meningkatkan penghasilan mereka. Oleh karena itu, J&T Bali harus mencari solusi yang inovatif dan efektif untuk mempertahankan dan meningkatkan kualitas pekerja mereka.
Solusi MyRobin
Dengan metode perekrutan gabungan yang mencakup penggunaan portal lowongan kerja dan media sosial untuk perekrutan secara digital, serta turun langsung ke lapangan untuk menyebarkan flyer dan mencari kandidat melalui koneksi dan talent pool dalam database MyRobin, MyRobin berhasil memenuhi kebutuhan pekerja J&T Bali. Hal ini terbukti dengan Fulfillment Rate mencapai 100%, yang menunjukkan bahwa MyRobin selalu berhasil mendapatkan kandidat pekerja yang sesuai dengan kualifikasi dari J&T Bali di tengah gempuran industri hospitality yang semakin berkembang. Hingga saat ini, MyRobin telah menyalurkan dan mengelola lebih dari 80 pekerja J&T Bali.
Payroll Accuracy dan Worker Benefit Menjadi Solusi dalam Memenuhi dan Mempertahankan Pekerja J&T Bali
Ketika dihadapkan pada pilihan antara industri logistik yang penuh ketidakpastian dan industri hospitality yang menawarkan karir dan potensi penghasilan yang lebih tinggi, industri logistik harus memberikan nilai tambah agar menjadi pertimbangan bagi para talenta untuk bergabung di sana.
MyRobin mencoba mengatasi permasalahan ini dengan menyediakan program Worker Benefit yang dapat membantu meningkatkan kualitas hidup para mitranya. Program seperti Paylater, Early Wage Access, dan asuransi menjadi alat yang efektif dalam menarik talenta-talenta terbaik.
Untuk mempertahankan angka retensi pekerja, MyRobin memprioritaskan kepercayaan dan rasa aman para mitranya. Pembayaran gaji dan lainnya harus dibuat seakurat dan sejelas mungkin. Keberhasilan MyRobin dalam memproses pembayaran mencapai 100%, sehingga para mitra merasa lebih nyaman dan aman saat bekerja.
Ketika kebutuhan mitra terpenuhi, mereka dapat mengurangi pikiran negatif yang bisa mengganggu produktivitas mereka. Dampaknya, mereka dapat bekerja lebih maksimal dan produktif, sehingga memberikan kontribusi positif bagi perusahaan.