New Logo MyRobin
Search
Close this search box.

Pekerja Harian Lepas: Pengertian, Regulasi, dan Bedanya dengan Freelance

pekerja harian lepas

Pekerja harian lepas (daily worker) adalah model kerja yang semakin populer dalam dunia ketenagakerjaan modern. Fenomena ini telah berkembang seiring dengan perubahan dinamis dalam ekonomi, teknologi, dan cara berbisnis.  

Selain itu, situasi pandemi global seperti COVID-19 juga telah mempengaruhi tren pekerjaan harian lepas. Banyak perusahaan yang harus menghadapi fluktuasi permintaan dan memutus kontrak kerja karyawan tetap untuk mengurangi biaya. Akibatnya, pekerjaan harian lepas menjadi alternatif yang populer untuk memenuhi kebutuhan tenaga kerja yang fleksibel dan on-demand.

Namun, apasih pegawai harian lepas itu? Apakah berbeda dengan freelance? Mari simak penjelasannya di sini.

Apa Itu Pegawai Harian Lepas?

Pekerja harian lepas adalah seorang pekerja yang bekerja untuk suatu organisasi atau lembaga dalam status pekerjaan harian atau kontrak. Sesuai namanya, pegawai harian lepas termasuk dalam jenis pekerja PKWT (Perjanjian Kerja Waktu Terbatas)

Dalam konsep ini, pegawai tersebut tidak memiliki status pekerja tetap seperti pegawai tetap pada umumnya. Sebagai gantinya, pegawai harian lepas biasanya dipekerjakan untuk jangka waktu tertentu atau proyek tertentu, tanpa jaminan untuk dipekerjakan kembali setelah kontrak berakhir.

Ketika organisasi atau perusahaan menghadapi kebutuhan sementara atau tambahan tenaga kerja yang tidak memerlukan kehadiran pegawai tetap, mereka dapat mempekerjakan pegawai harian lepas untuk mengisi posisi tersebut.

Pegawai harian lepas ini bisa dipekerjakan secara proyek basis, musiman, atau bahkan hanya untuk jangka waktu pendek yang dapat bervariasi dari beberapa minggu hingga beberapa bulan.

Berapa Hari Kerja Pegawai Harian Lepas (Daily Worker)?

Jumlah hari kerja bagi seorang daily worker atau pegawai harian lepas dapat bervariasi tergantung pada kebutuhan perusahaan atau organisasi yang mempekerjakan mereka. Secara umum, daily worker dipekerjakan untuk jangka waktu harian atau kontrak yang relatif singkat, dan jumlah hari kerja bisa berbeda dari satu pekerjaan ke pekerjaan berikutnya.

Biasanya, daily worker dipekerjakan untuk beberapa hari dalam seminggu atau selama beberapa minggu dalam satu bulan, tergantung pada tugas dan proyek yang mereka laksanakan. Beberapa perusahaan mungkin mempekerjakan daily worker untuk bekerja selama lima hari dalam seminggu selama beberapa minggu, mirip dengan pegawai tetap, tetapi status pekerjaannya tetap berbeda.

Karena daily worker tidak memiliki status pekerja tetap, mereka tidak mengikuti jadwal kerja yang konsisten setiap bulannya. Jumlah hari kerja mereka biasanya ditentukan oleh perusahaan atau organisasi berdasarkan kebutuhan tenaga kerja sementara atau proyek tertentu yang harus dijalankan.

Perbedaan Pegawai Harian Lepas (Daily Worker) dan Freelance

Meskipun pegawai harian lepas sering diartikan sama dengan freelance, namun terdapat perbedaan yang mendasar. Perbedaan antara daily worker (pegawai harian lepas) dan freelance adalah sebagai berikut:

Status Pekerjaan

  • Daily Worker: Daily worker adalah pekerja harian atau kontrak yang dipekerjakan untuk jangka waktu harian atau proyek tertentu. Mereka biasanya tidak memiliki status pekerja tetap dan dipekerjakan berdasarkan kebutuhan sementara perusahaan atau organisasi.
  • Freelance: Freelancer adalah pekerja mandiri yang bekerja untuk berbagai klien atau perusahaan tanpa memiliki ikatan pekerjaan tetap dengan satu perusahaan. Mereka biasanya memiliki klien yang berbeda-beda dan menyelesaikan proyek-proyek secara independen.

Jadwal Kerja

  • Daily Worker: Daily worker biasanya bekerja dalam jangka waktu pendek, seperti beberapa hari dalam seminggu atau beberapa minggu dalam satu bulan, tergantung pada kebutuhan perusahaan.
  • Freelance: Freelancer memiliki fleksibilitas dalam menentukan jadwal kerja mereka. Mereka bisa menyesuaikan waktu kerja dengan kebutuhan proyek dan klien mereka.

Pembayaran

  • Daily Worker: Daily worker biasanya dibayar berdasarkan jumlah hari atau jam kerja yang telah dilakukan. Upah mereka cenderung bersifat tetap dan telah ditentukan sebelumnya.
  • Freelance: Freelancer biasanya dibayar berdasarkan proyek yang diselesaikan atau sesuai dengan tarif yang telah disepakati bersama klien. Tingkat pembayaran bisa berbeda-beda tergantung pada jenis proyek dan tingkat keahlian freelancer.

Keterikatan dengan Perusahaan:

  • Daily Worker: Daily worker memiliki keterikatan sementara dengan perusahaan atau organisasi yang mempekerjakan mereka. Mereka cenderung tidak memiliki hak dan tunjangan yang sama dengan pegawai tetap.
  • Freelance: Freelancer adalah pekerja independen dan tidak memiliki keterikatan langsung dengan perusahaan. Mereka bertanggung jawab atas segala aspek pekerjaan, termasuk administrasi, perpajakan, dan asuransi kesehatan mereka sendiri.

Jenis Pekerjaan

Meskipun terdapat perbedaan antara Daily Worker dan Freelance, keduanya memiliki fleksibilitas dalam menjalani karier mereka sesuai dengan preferensi dan keahlian masing-masing.

Jenis-Jenis Pegawai Harian Lepas (Daily Worker)

Pada umumnya industri yang membutuhkan tenaga kerja harian adalah perusahaan yang bergerak di bidang jasa. Misalnya hotel, restoran, gudang, industri pengiriman, event organizer.

Anda dapat mempelajari jenis-jenis pekerja harian berikut ini:

Daily Worker Warehouse

Daily worker warehouse adalah pekerja yang dipekerjakan untuk menjalankan tugas-tugas terkait gudang, distribusi, atau pergudangan dalam periode harian atau sesuai kebutuhan. 

Tugas-tugas utama mereka mencakup menerima, menyortir, dan mengatur barang-barang yang masuk dan keluar dari gudang. Mereka bertanggung jawab untuk memastikan kelancaran proses logistik, termasuk pemindahan dan penataan stok, sehingga barang-barang dapat diakses dengan mudah dan efisien.

Pegawai harian lepas gudang biasanya dipekerjakan oleh perusahaan atau pihak yang membutuhkan tenaga tambahan untuk mengatasi beban kerja yang meningkat, seperti saat adanya kampanye penjualan, pergantian musim, atau proyek logistik khusus. Dengan menggunakan tenaga kerja daily worker warehouse, perusahaan dapat menghindari kewajiban membayar upah bulanan dan manfaat lainnya yang berlaku untuk pekerja tetap.

Meskipun pegawai harian lepas gudang memiliki fleksibilitas dalam hal waktu kerja dan tidak memiliki ikatan kontrak jangka panjang dengan perusahaan, mereka harus mampu bekerja secara efisien dan terorganisir. Keahlian yang dibutuhkan termasuk kemampuan fisik untuk mengangkat dan memindahkan barang-barang berat, pemahaman tentang sistem pergudangan, serta kemampuan untuk bekerja sama dalam tim.

Daily Worker Restaurant

Daily worker restaurant adalah pekerja yang dipekerjakan oleh restoran atau sektor makanan dan minuman untuk membantu dalam menghadapi lonjakan kunjungan pelanggan, kegiatan khusus, atau acara tertentu. Mereka biasanya berfungsi sebagai staf tambahan untuk mengisi kekurangan tenaga kerja atau memberikan dukungan saat restoran menghadapi puncak aktivitas.

Posisi pekerjaan yang diisi oleh daily worker restaurant bisa bervariasi, termasuk pelayan, pramusaji, penerima pesanan, atau asisten dapur.

Sebagai pekerja harian, mereka tidak memiliki kontrak jangka panjang dengan restoran dan tidak terikat oleh komitmen waktu yang lama. Hal ini memungkinkan restoran untuk lebih fleksibel dalam mengatur jadwal dan jumlah tenaga kerja sesuai dengan kebutuhan bisnis pada waktu tertentu. Daily worker restaurant biasanya digunakan ketika permintaan untuk layanan restoran meningkat tajam, misalnya saat akhir pekan, perayaan khusus, atau musim liburan.

Daily Worker Hotel

Daily worker hotel adalah pekerja yang dipekerjakan oleh hotel untuk membantu mengatasi lonjakan tamu, meningkatkan pelayanan, atau mengisi kekurangan tenaga kerja pada saat-saat tertentu. 

Mereka biasanya bekerja sebagai staf tambahan dalam berbagai departemen hotel, termasuk penerima tamu, pramusaji restoran, staf kebersihan, tukang masak, atau pelayan kamar. Posisi pekerjaan yang diisi oleh daily worker hotel dapat beragam tergantung pada kebutuhan.

Saat hotel menghadapi puncak kunjungan tamu, seperti musim liburan atau acara khusus, pegawai harian lepas menjadi solusi untuk meningkatkan kapasitas layanan tanpa perlu mempekerjakan staf tetap tambahan. Setelah periode sibuk berlalu, hotel dapat mengurangi jumlah pekerja harian sesuai dengan tingkat hunian normal.

Daily Worker Kurir

Daily worker kurir adalah pekerja yang dipekerjakan untuk melakukan pengantaran barang atau paket dari satu lokasi ke lokasi lainnya. Mereka berfungsi sebagai kurir sementara untuk mengatasi lonjakan pesanan atau mengisi kekurangan tenaga kerja pada saat-saat tertentu, seperti musim liburan, peningkatan pesanan online, atau kegiatan bisnis khusus. Daily worker kurir bisa dipekerjakan oleh perusahaan logistik, jasa pengiriman, atau bisnis e-commerce.

Ketika terdapat peningkatan permintaan pengiriman seperti saat momen harbolnas, daily worker kurir menjadi solusi cepat dan fleksibel bagi perusahaan untuk memastikan paket-paket dapat dikirim tepat waktu kepada pelanggan. Mereka biasanya menggunakan kendaraan pribadi seperti sepeda motor. 

Daily Worker Event Organizer

Daily worker event organizer adalah pekerja yang dipekerjakan untuk membantu dalam penyelenggaraan acara tertentu. Mereka berfungsi sebagai staf tambahan yang bekerja pada proyek acara tertentu, seperti pernikahan, konferensi, pameran, konser, atau acara korporat lainnya. 

Peran mereka dalam tim event organizer bisa bervariasi, termasuk sebagai penerima tamu, staf registrasi, asisten koordinator acara, pelayan, atau pembersih area acara.

Keuntungan menggunakan daily worker event organizeradalah fleksibilitas dalam mengatur jumlah tenaga kerja sesuai dengan kompleksitas dan skala acara yang akan diselenggarakan.

Ketika ada acara besar atau berdekatan yang membutuhkan lebih banyak tenaga kerja daripada staf tetap yang ada, perusahaan event organizer dapat merekrut pegawai harian lepas untuk mengisi kekurangan sementara.

Sebagai pekerja harian, mereka tidak memiliki kontrak jangka panjang dengan perusahaan event organizer dan biasanya tidak mendapatkan manfaat tambahan seperti pekerja tetap. Namun, mereka diharapkan untuk memberikan kontribusi maksimal dalam penyelenggaraan acara dengan profesionalisme dan antusiasme.

Hak-Hak Pegawai Harian Lepas

Sama selayaknya seperti pegawai lainnya, pegawai harian lepas juga harus diakui dan dihormati haknya. Berikut adalah beberapa hak penting yang seharusnya dimiliki oleh pegawai harian lepas:

Mendapat Upah

Sebagai pekerja, daily worker berhak mendapatkan upah sesuai dengan kesepakatan atau tarif yang telah disepakati sebelumnya. Upah harus dibayar tepat waktu dan sesuai dengan jumlah jam kerja atau pekerjaan yang telah dilakukan oleh pekerja harian lepas.

Mendapat Jaminan Sosial

Semua warga negara Indonesia memiliki hak atas jaminan sosial. Bagi pekerja harian lepas yang tidak memiliki ikatan dengan perusahaan, jaminan sosial yang diterima adalah BPJS Bukan Penerima Upah (BPU). Berbeda dengan karyawan di suatu perusahaan, peserta BPU bertanggung jawab untuk melaporkan dan membayar iuran BPJS secara mandiri, baik melalui kantor BPJS atau mitra BPJS.

Kejelasan Tugas dan Tanggung Jawab

Sebagai pekerja harian, hak untuk mendapatkan kejelasan tentang tugas dan tanggung jawab yang harus diemban selama periode kerja harus dijamin. Informasi mengenai pekerjaan yang akan dilakukan, batas waktu proyek atau kontrak, serta hak dan kewajiban pekerja harus disampaikan secara jelas dan tertulis.

Lowongan Pegawai Harian Lepas (Daily Worker)

Menurut sebagian orang, informasi lowongan kerja untuk pegawai harian lepas sulit didapatkan, terlebih jika Anda tidak memiliki koneksi dengan orang-orang di hotel, restoran, atau perusahaan lain yang membutuhkan pekerja harian lepas.

Namun, tidak perlu khawatir karena di App MyRobin Anda dapat dengan mudah menemukan lowongan kerja tersebut. Cukup mengetikkan kata kunci “daily worker” pada kolom pencarian kerja di App MyRobin dan Anda akan diberikan daftar lengkap lowongan pekerja harian lepas dari berbagai bidang bisnis. Jadi, ayo bergabung sebagai mitra MyRobin sekarang juga!

Peluang bekerja di perusahaan ternama

Membangun jaringan karir, mengembangkan skill, serta dapatkan berbagai kemudahan dan manfaat lainnya

Bagikan artikel ini:
Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Telegram
Pinterest
Artikel terkait

Cepat kerja, banyak untungnya pula!

id_IDID